Learn Science With Ilmusiana

Danau di Pulau Misterius, Satonda

Pernahkah Anda mendengar nama Pulau Satonda? Pulau di utara Gunung Tambora dan Pulau Sumbawa ini merupakan bagian dari Kabupaten Dompu, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Bagi Anda yang pernah mendaki Gunung Tambora, atau melakukan selling trip dari Bali dan Lombok menuju Flores, atau Pulau Komodo, mungkin nama Satonda sudah tidak asing lagi.

Pulau Satonda

Satonda adalah salah satu pulau terindah Indonesia dengan ciri khas danau besar di tengahnya. Pulau elok tak berpenghuni ini menjadi tempat singgah untuk menikmati keindahan alam, danau, pantai, dan bawah lautnya. Namun, dibalik kecantikannya, Pulau Satonda dipenuhi berbagai hal misterius. Ada banyak mitos dan legenda menyelimuti pulau yang pernah dijadikan lokasi syuting film horor Indonesia ini.

Danau Satonda

Danau di Pulau Misterius, Satonda

Salah satu keunikan yang membuat Pulau Satonda ini terkenal adalah danau air asinnya. Danau ini memiliki kedalaman sekitar 75 meter. Alasan mengapa danau ini asin masih misterius hingga sekarang. Konon, nama danau yang nama aslinya Moti To'i ini dulunya adalah air tawar. Jadi, mengapa danau ini berubah menjadi asin?

Terbentuknya Danau Satonda

Hasil riset peneliti Jerman pada bulan Oktober tahun 1994, menyimpulkan bahwa danau air asin di Pulau Satonda ini kemungkinan hasil Tsunami akibat letusan Tambora pada tahun 1815. Sedangkan, menurut riset ahli vulkanologi pada tahun 2006, berpendapat bahwa 4000 tahun yang lalu ada terowongan di bawah laut, airnya merembes dan saking lamanya terowongan tersebut tertutup, jadilah danau air asin. Pendapat ketiga mengatakan bahwa Pulau Satonda adalah gunung api dasar laut. Saat meletus, air lautnya mengisi kawah.

Konon kabarnya tingkat keasinan di danau ini dua kali lipat lebih asin dari air laut. Dengan demikian, kita bisa mengambang dan tidak akan tenggelam dari permukaan danau. Daya apung lebih besar karena tingkat keasinan lebih tinggi. Tingginya tingkat keasinan di danau Satonda membuat tidak banyak biota air bertahan hidup di dalam danau ini. Selain alga, atau semacam lumut yang tumbuh pada bebatuan di tepi danau, ada penghuni tetap danau Satonda, yaitu ikan-ikan kecil yang sering dijadikan ikan terapi oleh masyarakat. Masyarakat setempat menamai ikan tersebut dengan ikan Gobi.

Misteri Pohon Kalibuda

Misteri Pohon Kalibuda

Di tepi danau ada deretan pohon yang rantingnya digantungi banyak batu. Pohon-pohon ini diberi nama Kalibuda atau harapan. Menurut kepercayaan masyarakat, pohon ini sangat keramat dan juga memiliki hal gaib. Batu-batu dirantingnya adalah lambang permohonan dan doa dari orang-orang. Jadi, orang-orang yang datang ke sini, katanya dengan menggantungkan batu di pohon ini dipercaya keinginan mereka akan terkabul.

Menariknya, tak hanya masyarakat lokal, orang bule juga banyak yang mempercayai kekuatan pohon gaib tersebut. Pernah ada cerita seorang turis Belanda, Ia bersemedi di danau berharap bisa mendapat keturunan. Dengan keyakinan dia, akhirnya bisa hamil dan bisa datang lagi ke danau ini membayar apa yang ia nazarkan.

Selain dianggap keramat, ternyata pohon Kalibuda juga sangat beracun. Beberapa kasus pernah menimpa masyarakat dan pengunjung yang tidak mengetahui asal-usul pohon ini. Mulai dari diare, hingga keracunan.

Beberapa masyarakat pernah mengalami kisah seram ketika menggantungkan batu di pohon ini. Ketika berjanji mereka menggantung batu, kemudian jika keinginannya terkabul atau sukses, tapi tidak membayar nazarnya maka orang tersebut akan didatangi oleh sosok ibu-ibu di dalam mimpi.

Satonda Asal Mula Kerajaan Bima

Pulau Satonda juga memiliki sejarah penting mengenai asal muasal Kerajaan Bima. Konon, Pulau Satonda merupakan tempat asalnya raja-raja Bima. Hal ini tercatat dalam Kitab Bo Sangaji Kai milik kesultanan Bima. Pulau Satonda dalam kepercayaan masyarakat Bima, dahulu dalam syair Bo Sangaji Kai, ketika sang Bima ke timur, Pulau Satonda adalah awal dia menapakkan kakinya ke bumi, hingga dia bertemu dengan seorang putri cantik yang akhirnya dinikahinya.

Demikianlah ulasan tentang Danau di Pulau Misterius, Satonda. Bagikan informasi ini agar orang lain juga bisa membacanya. Terima kasih, semoga bermanfaat.
Danau di Pulau Misterius, Satonda Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Author Ilmusiana

0 komentar:

Post a Comment